Ini Dia 10 Aplikasi Booking Online Yang Bisa Jadi Bestie Kamu Untuk Merawat Penampilan

Karlos
December 2, 2022
Technology
Ini Dia 10 Aplikasi Booking Online Yang Bisa Jadi Bestie Kamu Untuk Merawat Penampilan

Merawat penampilan kamu adalah hal yang wajib dilakukan apalagi pada saat masa-masa sekarang ini, bahkan banyak orang yang ngantri dan mengeluarkan biaya yang cukup menguras kantong karena kurangnya informasi. Nah, kalau kamu menjadi salah satu orangnya artikel satu ini cocok banget untuk kamu, berikut 10 Aplikasi booking online yang mempermudah kamu untuk merawat diri, Don’t miss it !

1. MyVenus

Aplikasi MyVenus ini adalah salah satu booking online yang sudah cukup besar di Indonesia, memiliki lebih dari 10 ribu pengguna. Aplikasi MyVenus juga memberikan kamu kemudahan di mana kamu bisa cek harga dan membayar di aplikasi yang sama.

Aplikasi MyVenus ini juga menyediakan berbagai macam kupon dan voucher untuk kamu yang suka perawatan diri, kamu bakalan happy banget karena banyak sekali voucher potongan harga di aplikasi satu ini.

2. Traveloka Experience

Di zaman sekarang siapa yang ga pernah dengar Traveloka, platform yang sudah besar sekali namanya untuk booking tiket pesawat, hotel dan lain sebagainya. Nah, Traveloka juga punya nih yang namanya Traveloka Experience di mana kamu bisa booking dan liat harga berbagai macam hair salon, beauty bar, atau tempat spa  di sekitarmu.

Traveloka Experience juga menyediakan Voucher yang dapat kamu gunakan untuk berbagai macam perawatan diri, jadi kalau kamu sudah biasa booking tiket pesawat lewat Traveloka, coba juga deh Traveloka Experience yang ada di dalam satu aplikasi yang sama.

3. Mecapan

Aplikasi Mecapan adalah salah satu aplikasi booking online yang sudah besar namanya di Indonesia. Aplikasi Mecapan bukan hanya platform di mana kamu bisa booking hair salon, beauty bar, dan klinik kecantikan, kamu juga dapat booking MUA loh di Aplikasi Mecapan ini.

Kalau kamu mau ngadain acara wisuda, lamaran, party tapi bingung mau mencari MUA yang bagus dan sesuai dengan budget kamu, pas banget nih aplikasi Mecapan adalah  tempat yang tepat buat kamu.

4. CantikId

#Semuabisacantik adalah tagline dari aplikasi satu ini. Aplikasi CantikId ini tidak hanya menawarkan kemampuan booking secara online saja, tetapi kamu juga dapat memesan produk-produk kecantikan yang ada di aplikasi CantikId ini.

Tidak hanya itu saja, Aplikasi CantikId juga dapat kamu gunakan untuk konsultasi secara online karena CantikID juga memiliki fitur konsultasi dengan merchant dari berbagai klinik kecantikan dan perawatan diri.

5. Fresha 

Aplikasi yang satu ini sudah tidak dapat diragukan lagi fungsinya. Didirikan pada tahun 2015 dengan nama Shedule dan berganti menjadi Fresha di tahun 2020. Berkantor pusat di London, Inggris, Fresha telah menjadi salah satu aplikasi booking online yang sudah dikenal secara global, termasuk di Indonesia.

Fresha tidak hanya fokus di merchant penyedia jasa Hair Salon dan Beauty bar saja, mereka pun bekerja sama dengan Perusahaan Skincare, Instruktur Yoga, dan Tattoo parlor. Jadi jika kamu mau mencoba booking secara online untuk merawat diri, Fresha adalah salah satu pilihan yang ga akan salah deh!

6. Zenwel

Zenwel memiliki lebih dari 800 bisnis yang bergabung di layanan aplikasi ini. Mulai dari Barbershop, skin clinic, beauty salon, spa dan masih banyak lagi. Aplikasi ini memang lebih mengarah ke PoS (Point of Sales) atau software yang digunakan oleh para business owner untuk mengatur booking-an yang masuk dari customer. Jadi booking-an kamu lebih terjamin, gak pakai bentrok-bentrok jadwal deh dengan customer lain.

Zenwel juga memiliki aplikasi tersendiri untuk bisnis yang ingin bergabung. Selain itu, pemilik bisnis juga dapat mengatur supaya bisnisnya menjadi lebih efisien dan lebih efektif lagi.

7. HelloBeauty

HelloBeauty sudah menjalin kerja sama dengan lebih dari 10.000 bisnis dan layanan kecantikan di Indonesia. Mulai dari Hair Salon, Spa, Beauty Clinic sampai dengan Wedding Makeup dan Photoshoot Makeup.

Jadi, untuk kamu yang masih bingung mau mencari Hair Salon, Spa, beauty clinic bisa banget nih cek aplikasi yang satu ini karena bakal membantu kamu dan ga bakal ngecewain deh.

8. Zenoti

Seperti Zenwel, Zenoti sudah lebih dulu berada di pasaran. Ini merupakan aplikasi booking online yang telah berdiri sejak tahun 2010 dan sudah memilki presence secara global karena sudah memiliki lebih dari 20 ribu bisnis yang telah tergabung di aplikasi.

Kecanggihan sistemnya sudah menjamin booking-an kamu bakal aman deh. Gak pake ngantri lama dan gak takut diserobot customer lain.

9. Fave

Aplikasi Fave telah dibuat dan berdiri sejak tahun 2015. Fave juga merupakan salah satu platform yang cepat berkembang di Asia Tenggara. Di aplikasi ini kamu bisa membeli voucher atau kupon untuk spa, pijat, dan jenis perawatan diri lainnya.

Jadi, aplikasi Fave ini dapat mempermudah kamu dalam mencari dan mendapatkan harga yang lebih terjangkau dengan kualitas yang tetap memuaskan.

10. You Deserve Better (YDB) Indonesia 

Nah, untuk di nomor 10 ini salah satu aplikasi booking online yang bisa kamu gunakan sehari-hari adalah YDB. YDB merupakan aplikasi yang paling bungsu di daftar ini karena baru mulai dirilis sejak Agustus 2022.

Walaupun YDB termasuk platform baru, pergerakan YDB terbilang sangat cepat, dalam waktu 3 bulan terakhir YDB telah bekerja sama dengan lebih dari 2000 Merchant yang  terverifikasi, mulai dari Barbershop, Beauty Clinic, Beauty Bar, Hair Salon, Dental Care, dan Spa & Reflexology.

Untuk kamu yang masih bingung dalam mencari info outlet terbaik dan malas untuk ngantri, bisa banget nih menggunakan aplikasi YDB. Di aplikasi ini kamu dapat melakukan booking online, cek harga, dan banyak juga voucher yang bisa kamu dapatkan. Aplikasi ini tidak hanya mempermudah kamu dalam reservasi, tetapi kamu juga bisa dapat harga yang paling cocok dengan isi dompetmu. 

Itulah 10 rekomendasi aplikasi booking online yang sangat recommended untuk kamu gunakan guna menghindari antrian panjang. Biasanya aplikasi di atas suka ngasih banyak promo loh. Jadi tunggu apa lagi, download aplikasi booking online yang kamu suka di Play Store dan App Store dan nikmati kemudahan yang bakal kamu dapatkan.

Subscribe dan dapatkan informasi dan promo menarik melalu email Anda!

Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.
Share this post

Latest insights